Meninggalnya seseorang yang tersayang memang mampu memberikan rasa kehilangan sangat dalam. Hal itu tidak hanya dirasakan oleh keluarga dan orang terdekat saja namun bisa semua orang yang sudah mengenalnya. Untuk menunjukkan rasa empati atas meninggalnya seseorang, tidak perlu banyak berkata panjang cukup ucapan bela sungkawa islam yang singkat namun penuh doa, menyentuh jiwa dan penuh makna. Tidak jarang hal itu bisa pula dijadikan sebagai pelipur lara bagi yang mengalami musibah kehilangan tersebut.
Bagi Anda yang ingin memberikan ucapan kepada keluarga, sahabat, teman, saudara, kerabat ataupun yang lainnya bisa secara singkat. Ada beberapa ucapan yang memang memiliki arti dalam dan patut untuk dijadikan simbol empati Anda kepada seseorang yang baru saja kehilangan. Nah, berikut ini ada beberapa ucapan bela sungkawa islam, antara lain sebagai berikut ini.
1. Inna lillahi wa inna ilahi roji’un, turut berduka cita atas meninggalnya keluarga, semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran yang mendalam.
2. Inna lillahi wa inna ilahi roji’un, saya dan keluarga turut berduka cita semoga keluarga yang ditinggalkan memperoleh ketabahan dan kesabaran dari Allah SWT.
3. Inna lillahi wa inna ilahi roji’un, sesungguhnya ia adalah milik Allah SWT dan kepada Nya kembali lagi.
4. Inna lillahi wa inna ilahi roji’un, turut berduka atas yang terjadi dan berharap terbaik untuk Anda dan keluarga mendapatkan kekuatan untuk menjalani semua yang sudah ditakdirkan Allah SWT.
5. Inna lillahi wa inna ilahi roji’un, selamat jalan teman semoga amal ibadah mendapatkan tempat terindah.
Itulah beberapa inspirasi mengenai ucapan bela sungkawa yang bisa Anda gunakan untuk memberikan rasa simpati kepada siapapun yang mengalami kehilangan orang tersayang. Sebenarnya dalam islam cukup mengucapkan Inna lillahi wa inna ilahi roji’un saja sudah memberikan doa dan ketenangan jiwa. Namun Anda bisa melengkapi sesuai dengan apapun yang ingin dikatakan. Yang paling penting itu doanya, panjang ucapan namun tidak bermakna akan sama saja dan terasa tidak ada gunanya. Semoga dapat memberikan manfaat.